Aksi Buruh 12 Juli di Kemenakertrans
JAKARTA, KOMPAS.com -
Demonstrasi puluhan ribu buruh
yang digelar di Gedung Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi
(Kemenakertrans) berakhir damai.
Perlahan mereka meninggalkan lokasi
setelah beberapa perwakilan buruh melakukan negosiasi dengan Menteri
Tenaga Kerja, Muhaimin Iskandar, beserta jajaran Kemenakertrans.
"Kami
apresiasi niat Pak Menteri yang akan memenuhi tuntutan kami. Tapi jika
dalam waktu satu bulan belum juga ada perbaikan maka kami akan kembali
turun ke jalan," kata Bari Silitonga, Panglima Garda Metal Pekerja
Indonesia.
Sementara itu, ketua Konfederasi Serikat Pekerja
Indonesia (KSPI), Said Iqbal mengatakan bahwa yang dibutuhkan buruh
bukan hanya moratorium atau sidang kabinet. "Kami ingin implementasi
dari pemerintah, bukan teori ataupun retorika," jelasnya.
Said
juga menambahkan jika setelah lebaran Permenakertrans Nomor 17 Tahun
2005 tersebut belum juga direvisi, maka kemungkinan para buruh akan
kembali melakukan aksi.
"Jangan salahkan para buruh jika nanti
memblokir jalan tol, bandara, pelabuhan, dan fasilitas-fasilitas umum
lainnya," tutur Said.
0 comments:
Post a Comment